SUPER JUNIOR

SUPER JUNIOR

Rabu, 21 November 2012

Tugas Metode Riset 7


ANALISIS PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA TOSERBA FENI

BAB V
PENUTUP

5.1  Kesimpulan

Berdasarkan data dari uraian yang telah dikemukakan pada bab-bab sebelumnya maka dapat disimpulkan sebagai berikut :
1.Berdasarkan hasil analisis regresi linear berganda diperoleh bahwa variabel independen yang terdiri dari keandalan, katanggapan, keyakinan, empati dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen.
2.Hasil uji koefisien regresi diperoleh bahwa semua variabel independen yang terdiri dari keandalan, katanggapan, keyakinan, empati dan harga signifikan terhadap kepuasan konsumen
3.Dari hasil uji ekspetasi B diketahui bahwa kontribusi yang diberikan ariabel harga terhadap kepuasan konsumen yang paling besar dibandingkan variabel keandalan, katanggapan, keyakinan, empati. Hal ini ditunjukkan dari besarnya nilai Exp (B) = 0,872 yang paling besar dari nilai Exp (B) variabel yang lain.

5.2  Saran

Penelitian ini mempunyai beberapa keterbatasan yaitu dalam pemilihan variabel yang seperti disebutkan dalam penelitian ini, hal tersebut disebabkan masih terbatasnya penelitian yang menganalisis pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen. Kepuasan konsumen yang diteliti dalam penelitian ini terbatas hanya pada satu tempat, sehingga peneliti tidak melakukan uji perbandingan kepuasan konsumen lebih dari satu tempat penelitian.

Untuk menungkatkan kepuasan konsumen Toko Feni Wisma Asri perlu adanya tindakan antara lain:
a.       Meningkatkan kondisi bangunan Toko Feni Wisma Asri yang bersih dan nyaman dengan iterior yang menarik,melengkapi fasilitas pendukung (AC, tempat parkir yang luas, aman)
b.      Meningkatkan kecepatan pegawai dalam menanggapi permintaan konsumen, selalu bersedia membantu kesulitan konsumen,menyelesaikan keluhan konsumen dengan tepat, memberikan informasi dengan jelas sesuai dengan kebutuhan konsumen. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar